Kamis, 26 Juli 2012

Teori Membaca Efektif

Ibn al-Jawzi berkata:
العمر قصير والعلم كثير (والزمن يسير)
Umur itu pendek sementara ilmu (yang harus dipelajari) itu banyak sekali. (tambahan kata lain: dan waktu itu berjalan dengan cepat)

Tidaklah mungkin seorang professor sekalipun membaca tuntas semua buku yang ada di perpustakaan. Seandainya ada orang yang membaca semua buku dan kitab selama 24 jam sehari tanpa berhenti selama hidupnya niscaya ia mati sebelum semua buku selesai dibacanya.


Menyiasati hal ini para ilmuwan dan ulama memberikan teori bagaimana membaca dengan cepat dan hasil yang akurat, sebagai berikut:

TEORI SQ3R (Survey- Question – Read – Repeat  - Resume)
S   à  Perhatikanlah terlebih dahulu Judul & Pengarang, Penerbit & Tahun Terbit, Kata Pengantar & Daftar Isi, Rangkuman & Referensi
Q   à Buat Pertanyaan yang Ingin Dicari Jawabannya        
3R
à Baca, Ulangi dan Simpulkan Isinya Lalu tulislah kesimpulannya.

Abi Hatim al-Razi berpesan:

أكتب أحسن ما تسمع واحفظ أحسن ما تكتب وذاكر بأحسن ما تحفظ
Catatlah sebaik-baik keterangan yang kau dengar, Hapalkanlah sebaik-baik apa yang kau tulis dan Perhatikanlah (lakukan Mudzakarah) sebaik-baik apa yang kau hapal. [Ibn Asakir, Tarikh Dimasyqa]

Doa ini terdapat pada cover belakang BUKU TULIS AN-NUR 2

Tidak ada komentar: